Setelah memulai comeback mereka dengan album ‘Red Light’, baru-baru ini f(x) melakukan pemotretan dengan majalah ‘High Cut’, mereka menunjukan tingkat kematangan yang tinggi dan membuat para penggemar kagum.
Dalam foto, mereka tampil penuh karisma dan memberikan tatapan yang intens ke kamera. Bahkan Krystal menujukan abs-nya yang sempurna.
Selama wawancara, f(x) berbicara mengenai Raja diantara artis SM, seperti siapa yang terbaik dalam bermain bola, mengemil dan lainnya. Untuk kategori artis yang selalu makan di malam hari, Krystal memilih dirinya sendiri, “Aku memiliki obsesi yang besar terhadap makanan. Dimasa lalu, aku benar-benar menyukai daging, tapi seleraku sudah berubah, sekarang aku sangat menyukai sushi.”
Semua anggota selain Luna, memilih Minho SHINee sebagai artis terbaik dalam hal sepak bola, sementara Amber, memilih BoA sebagai Wajah terbaik tanpa make up, “BoA unnie tidak membutuhkan make up.”
source : allkpop